PENGOBATAN KANKER PROSTAT
Ilustrasi Prostatektomi Radikal |
Mereka yang telah dinyatakan positif mengidap penyakit kanker, dapat disembuhkan dengan ditemukan dan ketersediaan obat kanker tersebut. Pada masa lalu penyakit kanker merupakan momok yang menakutkan bagi semua orang. Karena obat untuk penyakit ini susah didapatkan, maka angka kematian yang disebabkan penyakit kanker sangat tinggi.
Sekarang pengobatan kanker prostat sudah banyak cara yang digunakan, diantaranya dengan operasi, penyinaran atau kemoterapi. Untuk kanker prostat stadium awal biasanya dilakukan cara prostatektomi (pengangkatan prostat) dan terapi penyinaran, sedangkan kanker yang telah menyebar dilakukan terapi hormonal (mengurangi kadar testosteron melalui obat-obatan maupun pengangkatan testis) atau kemoterapi.
Pengobatan kanker prostat - Pembedahan Kanker Prostat
1. Pembedahan prostatektomi radikal
Operasi yang sering dilakukan untuk mengobati kanker prostat adalah pembedahan prostatektomi radikal. Cara ini sering dilakukan untuk kanker yang belum menyebar keluar dari kelenjar prostat. Penderita akan dilakukan pengangkatan semua kelenjar prostat dengan melakukan penyayatan di bagian perut maupun daerah perineum.
Berikut ini adalah faktor risiko yang ditimbulkan oleh pembedahan prostatektomi radikal diantaranya:
- Inkontinensia
Yang dimaksud inkontinensia adalah terjadinya kebocoran urine, di mana kita tidak bisa mengendalikan jalannya air seni.
- Impotensi
Setelah menjalani masa operasi, radioterapi atau perawatan lain penderita tidak bisa ereksi yang cukup kuat untuk melakukan hubungan seks. Kemungkinan saraf yang berhubungan dengan ereksi mengalami kerusakan, jadi untuk mendapatkan ereksi Anda perlu dibantu dengan obat atau perawatan lain.
- Kemandulan
Risiko kemandulan kemungkinan bisa terjadi pada pria setelah menjalani proses prostatektomi radikal. Hal ini dikarenakan, proses prostatektomi radikal melakukan pemotongan tabung antara testis dan uretra.
2. Orkiektomi (pengangkatan testis, pengebirian).
Pada stadium kanker yang akut, di mana kanker prostat sudah menyebar ke jaringan tubuh yang lain maka dilakukan orkiektomi. Prosedur yang digunakan cara ini adalah dengan melakukan pengangkatan kedua testis. Biaya pengobatan prostat yang dikeluarkan untuk proses ini tidak terlalu mahal, jika dibandingkan dengan pengobatan cara herbal. Dan setelah menjalani proses ini perawatan rumah sakit tidak diperlukan lagi dan tidak perlu melakukan pengobatan ulang. Jadi orkiektomi merupakan pengobatan yang efektif, namun efek fisik dan psikis yang dialami penderita setelah menjalani proses ini terkadang tidak bisa di terima.
Pengobatan kanker prostat - Radioterapi
Untuk pengobatan kanker dari stadium rendah sampai sedang, dan untuk mengurangi resiko pada saat pembedahan yang sangat tinggi maka dilakukan radioterapi.
Ada beberapa metode yang digunakan untuk radioterapi pada kelenjar prostat, yaitu:
1. Radioterapi eksternal
Di mana proses radioterapi dilakukan di rumah sakit dan perawatan selanjutnya dilakukan di rumah penderita. Biasanya dalam satu minggu bisa lima kali radioterapi dan lamanya waktu yang dibutuhkan untuk pengobatan ini antara 2 sampai 3 bulan. Metode ini menimbulkan efek samping pada pasien antara lain berkurangnya nafsu makan, seringkali merasa lelah, ruam merah dan iritasi pada kulit, diare, infeksi kandung kemih, serta luka bakar atau cidera pada rektum.
2. Pencangkokan butiran yodium, emas atau iridium radioaktif pada jaringan prostat.
Terapi ini berbeda dengan pengobatan radioterapi eksternal, dikarenakan efek samping yang diakibatkan oleh metode ini sangat sedikit. Di mana dengan terapi ini radiasi langsung ditujukan ke prostat sehingga kerusakan jaringan di sekitar prostat tidak begitu banyak.
Pengobatan kanker prostat - Pengobatan herbal
1. Terapi hormon
Terapi hormon berfungsi mengontrol pertumbuhan sel-sel kanker prostat dengan cara mengurangi jumlah hormon testosteron. Terapi jenis ini bukan untuk menyembuhkan kanker dan dilakukan pada penderita di mana kankernya telah menyebar. Dengan penurunan kadar testeron ini akan mengakibatkan mengecilnya kanker prostat dan pertumbuhan kanker prostat tidak terlalu cepat.
Penggunaan obat-obatan untuk pengobatan kanker telah sering dilakukan, pada terapi hormonal jenis obat yang digunakan adalah lupron atau zoladeks. Pemberian obat ini dalam satu tahun bisa dilakukan sampai 4 kali suntikan.
Contoh obat lainnya yang dipakai pada terapi hormon adalah flutamid berfungsi sebagai zat penghambat adrogen yang menghambat testosteron menempel pada sel-sel prostat. Penggunaan obat-obatan ini menimbulkan efek samping berupa mual dan muntah, ruam pada wajah, diare, gangguan hati, anemia, impotensi dan osteoporosis.
2. Kemoterapi
Metode kemoterapi telah lama digunakan untuk melawan kanker. Untuk pengobatan kanker prostat lebih lanjut kemoterapi digunakan apabila kanker prostat tidak bisa disembuhkan melalui terapi pengobatan yang lain. Macam-macam obat yang biasa dipakai untuk pengobatan kanker prostat adalah mitoxantronx, prednison, paclitaxel, dosetaxel, estramustin, dan adriamycin.
terimakasih banyak untuk informasinya, sangat membantu
ReplyDelete